Devil May Cry merupakan salah satu franchise yang memiliki banyak fans. Para gamer di masa lalu begitu mendambakan untuk bermain game yang satu ini. Maklum saja, Devil May Cry merupakan sebuah game hard stylish yang mampu memicu adrenalin gamer yang memainkannya.
Ditunjang dengan combo-combo menawan, Devil May Cry juga menyuntikkan cerita serta cutscene yang menggairahkan. Intinya, kita tak bakal pernah bosan memainkan franchise yang satu ini. Saat ini Devil May Cry sudah sampai seri keempat dan seri kelima sendiri bakal meluncur pada tahun 2019.
CONTINUE READING BELOW
Di seri keempat yang meluncur pada tahun 2008, kita diperkenalkan dengan seorang karakter protagonis baru bernama Nero. Ya, Nero ini memiliki jiwa iblis di dalamnya bahkan di awal-awal cerita ia mampu mengimbangi kemampuan Dante (Dante juga gak serius sih).
Capcom selaku developer memasukkan kembali Nero di seri kelima ini. Oleh sebab itu, Nero sangat layak diketahui faktanya oleh para penggemar. Langsung saja yuk kita bahas satu per satu mengenai fakta Nero Devil May Cry!!
Benarkah Nero Keponakan Dante?
Ada sebuah teori yang mengatakan bahwa Nero merupakan keponakan dari Dante. Teori tersebut berkembang ketika Devil May Cry 4 ini sedang menjadi hits di masa lalu. Tapi lama diam tanpa jawaban, Capcom akhirnya secara tidak langsung membenarkan teori tersebut lho.
Di Devil May Cry 4 Special Edition yang rilis beberapa tahun lalu, kita bisa menggunakan Vergil sebagai karakter di sana dan di awal-awal cerita diceritakan bahwa Vergil telah melakukan perjalanan ke Fortuna Castle. Di sana ia bertemu dengan seorang wanita yang dipercaya bakal menjadi istrinya.
Nah, Nero sendiri memang tinggal dan besar di Fortuna Castle. Di sana ia menjadi seorang anak yang diurus oleh sebuah ordo misterius. Ordo misterius ini menyembah Sparda yang merupakan kakek dari Nero.
Hingga saat ini Nero digambarkan belum mengetahui siapa Vergil. Banyak yang percaya bahwa keduanya bakal bertemu di Devil May Cry 5.
Punya Tangan Iblis Bernama Devil Bringer
Seperti yang telah saya sebutkan di atas bahwa Nero memiliki jiwa iblis di dalam dirinya sama seperti Dante. Tapi berbeda dengan Dante, Nero lebih terlihat karena ia memiliki tangan kanan iblis bernama Devil Bringer.
Tangan ini memiliki kekuatan yang sangat luar biasa dan mampu mengangkat serta menghancurkan benda apa saja. Devil Bringer juga merupakan salah satu elemen pendukung untuk bisa membuka gerbang iblis selain pedang Sparda, darah keturunan Sparda, dan Yamato.
Oiya, tangan ini juga bisa memiliki ukuran yang besar. Hal ini dibuktikan ketika Nero menghancurkan kepala The Savior yang berukuran raksasa dengan tangan ini.
Perubahan Penampilan di Seri Kelima
Bagi para penggemar lama Devil May Cry, tentu mereka tahu bagaimana penampilan Nero di Devil May Cry 4. Ya, penampilan Nero lebih mirip seperti seorang Boyband dengan rambut gondrong yang seperti Dante ia terlihat lebih cool.
Tapi Capcom kemudian mengambil keputusan untuk mengubah wujud dari Nero ini ke dalam tampilan yang lebih fresh. Nero kita memiliki potongan rambut yang pendek dengan wajah yang sedikit lebih tua.
CONTINUE READING BELOW
Salah satu orang yang bertanggung jawab atas desain Nero, Matthew mengatakan bahwa perubahan desain ini untuk merepresentasikan bahwa Nero adalah benar anak dari Vergil. Selain desain, untuk urusan sifat, Nero juga lebih percaya diri dan brutal di seri kelima.
Berbanding terbalik di seri keempat, Nero lebih terlihat malu dan kurang percaya diri.
Menguasai Yamato Secara Penuh
Di Devil May Cry 4 Vergil memang tak nampak. Keberadaannya hanya diwakilkan oleh pedang andalannya saja yakni Yamato. Yamato sendiri dalam keadaan yang cukup memprihatinkan. Ya, Yamato ada di laboratorium karakter bernama Agnus dalam keadaan patah.
Tapi tanpa diduga, Nero mampu membangkitkan kembali Yamato. Ya, ketika dalam keadaan marah dan terdesak, Devil Bringer Nero memanggil kembali Yamato.
Bahkan ketika dipegang oleh Nero, Yamato menunjukkan kekuatan sejatinya ditandai dengan wujud iblis milik Vergil yang menyelimuti tubuh Nero.
Punya Tangan Robot di Seri Kelima
Memiliki tangan sekuat Devil Bringer tak lantas membuat hidup Nero tenang. Meski kekuatannya sangat besar, Nero masih mungkin dikalahkan. Dante telah membuktikan hal itu ketika ia membuat Nero terjatuh di Devil May Cry 4. Di seri kelima, Capcom menunjukkan bahwa nasib tragis memang mengintai Nero.
Ya, tangan andalannya dipotong oleh sosok tak dikenal. Banyak yang beranggapan sosok itu merupakan Vergil. Apalagi Nero sendiri menyimpan Yamato di dalam Devil Bringer. Tapi tak punya tangan hebat lagi tidak lantas membuat Nero berkecil hati.
Di seri kelima ia bakal ditemani oleh tangan robot bernama Devil Breaker. Kemampuannya pun masih sama karena Devil Breaker merupakan tangan yang juga punya daya hancur mumpuni. Jika ingin main Devil May Cry 5, setidaknya kalian harus tahu fakta Nero yang satu ini.
Masih Menggunakan Pengisi Suara yang Sama
Johnny Yong Bosch merupakan salah satu pengisi suara terbaik di dunia fiksi. Di Devil May Cry 4, ia menjadi pengisi suara Nero. Suaranya yang khas dan tepat membuat karakteristik Nero semakin sempurna dan memorable. Kabar baiknya, Bosch masih menjadi pengisi suara di Devil May Cry 5.
CONTINUE READING BELOW
Ya, dengan karakter yang sama yakni Nero, Bosch masih bakal membuat kita terpukau. Buat saya pribadi, hal tersebut merupakan kabar bahagia. Sangat ditunggu gaya seperti apa lagi yang Nero lakukan dengan suara Bosch yang khas ini.
Deadpool pun ternyata kenal lho dengan Nero dan ini adalah fakta Nero yang menarik. Untuk cerita Devil May Cry asli memang tak mungkin bila Deadpool bergabung dengan Nero, tapi ada satu momen di mana nama Nero disebut Deadpool di game Marvel vs Capcom 3: Fate of Two Worlds.
Ketika kalian bertarung dengan Deadpool menggunakan Dante dan kalah, maka Deadpool bakal mengatakan sebuah hal yang cukup menyentil lho.
CONTINUE READING BELOW
“Lain kali, mungkin kamu harus membiarkan Nero yang bertarung denganku,” itulah kata-kata yang diucapkan oleh Deadpool. Nah, sekarang tinggal membayangkan saja bagaimana jadinya bila Nero bertarung dengan Deadpool. Apakah ia mampu mengalahkannya? Mungkin kalian bisa menjawabnya dengan khayalan kalian sendiri ya.
Mungkin itulah beberapa fakta Nero Devil May Cry yang harus diketahui. Apalagi jelang seri kelima yang sangat ditunggu oleh para penggemar kita harus mengetahui apa yang terjadi dengan Nero. Wajar memang mengingat Nero bakal menjadi karakter sentral di seri tersebut. Nero juga bakal mengambil porsi lebih di seri Devil May Cry terbaru itu.
Kira-kira adalagi tidak nih fakta yang belum dibahas mengenai Nero? Mungkin jika adalagi yang perlu dibahas, kalian bisa memberikan komentar di kolom komentar ya guys!!!
from WordPress https://ift.tt/2pG5nb6