Mirip Koboi! 10 Karakter Anime ini Jagonya Menembak!

Sudah terlalu sering kita membahas mengenai anime-anime yang ahli dalam pertempuran tangan kosong atau menggunakan pedang. Kenyataannya, ada juga para karakter yang tak ahli dalam pertempuran tangan kosong atau menggunakan pedang dan malah ahli dalam pertempuran menggunakan tembakan.

Mereka memiliki akurasi serangan tembak yang sangat akurat dan membuat lawannya keteteran. Dengan tembakan yang mereka miliki, mereka sangat sulit untuk dikalahkan lhoDuniaku,net kali ini bakal membahasnya untuk kalian.


CONTINUE READING BELOW


Mungkin tanpa basa-basi langsung saja yuk kita bahas mengenai 10 karakter anime jago tembak. Jangan macam-macam dengan mereka jika tak ingin kepala diterjang peluru!!

Kizaru Borsalino – One Piece

Kizaru Borsalino merupakan salah satu admiral di One Piece dan juga merupakan salah satu karakter terkuat. Ia juga memiliki ketahanan fisik dan kecepatan yang sangat luar biasa karena ia merupakan pemakan buah iblis tipe cahaya yang membuatnya bisa bergerak cepat.

Ia ahli dalam pertempuran fisik dan juga ahli menembak dengan tembakan cahayanya. Dengan tembakan ini ia memiliki akurasi yang mantap! Ia bisa menembak kunci untuk membuka borgor Ace yang dipegang Luffy dari jarak jauh. Ia juga kerap menggunakan tembakan untuk menghajar lawannya! Dengan kemampuan ini Kizaru menjadi petarung lengkap sekaligus karakter anime jago tembak.

Revy merupakan seorang tentara bayaran yang punya hobi membunuh orang tentunya. Ia bisa mengerjakan pekerjaan baik dan jahat karena yang ada di matanya tentu hanyalah uang. Kemampuan paling mantap yang dimilikinya adalah menggunakan tembakan.

Ia bisa menggunakan senapan laras panjang dan dual pistol sama mantapnya. Kekuatan Revy benar-benar menakutkan ketika menggunakan tembakan. Yang paling mantap adalah Revy merupakan seorang wanita lho.

Colonello – Katekyo Hitman Reborn

Colonello merupakan seorang mafia yang sangat ditakuti karena kemampuannya. Tapi ia mendapatkan kutukan sehingga tubuhnya harus menyusut menjadi seperti bayi dan meski begitu, ia masih menjadi seorang yang sangat menakutkan!


CONTINUE READING BELOW


Dia sering menyamar di semak-semak karena ukurannya yang kecil dan ia memiliki senjata andalan yang bernama senjata anti tank. Dengan tembakan ini ia mampu menaklukkan musuh-musuh kuat gaesss. Di samping kemampuannya yang mantap dalam menembak, Colonello merupakan seorang yang ahli memasang jebakan.

Itulah yang kemudian membuatnya menjadi karakter yang mematikan.

Bagi para penggemar Devil May Cry, tentu kalian mengetahui bahwa selain game, ada animenya juga lho. Ya, dengan karakter yang sama yakni Dante, Devil May Cry dibuatkan animenya bro. Seperti yang kita ketahui, Dante bukan hanya ahli dalam pertempuran pedang melainkan juga ahli dalam menggunakan tembakan.

Ya, Dante bisa membidik lawannya dengan sangat akurat menggunakan dua pistol kembarnya yakni Ebony dan Ivory. Dengan dual pistol ini Dante juga kerap disegani para iblis. Sudah bukan rahasia lagi bila Dante adalah penembak jitu bahkan di anime sekalipun.

Marian Cross – D. Gray Man

Marian merupakan seorang petarung yang nyentrik dengan kepribadian yang sulit untuk ditebak. Terkadang ia berubah menjadi sosok yang dingin dan kasar. Ia memiliki penampilan yang nyentrik dengan topeng Phantom of the Opera-esque di bagian kanan wajahnya.

Ia memiliki kekuatan yang mantap terutama dalam menembak. Kemampuan tembakannya bahkan tak bisa dilacak karena memiliki kecepatan yang sangat luar biasa. Salah satu kemampuan terbaiknya adalah menembakkan peluru yang tak bakal pernah berhenti meskipun telah menghancurkan lawannya.

Sejauh ini Marian merupakan seorang yang sadis!!

Vash merupakan seorang yang memiliki kemampuan super. Ia diberikan senjata oleh saudara kembarnya yang bernama Knives. Dengan senjata ini ia banyak melakukan hal luar biasa apalagi ia merupakan seorang buronan yang memiliki harga tinggi.

Kemampuan tembakannya sangat hebat karena secara fisik Vash merupakan orang yang punya kecepatan dan ketahanan fisik luar biasa. Salah satu senjata andalannya merupakan Angle Arm yang membuat lengannya berubah menjadi tembakan. Bahkan dengan kemampuan ini Vash mampu menghancurkan satu kota hanya dalam satu kali tembakan.


CONTINUE READING BELOW


Meskipun terlihat konyol, tapi Vash ternyata sangat luar biasa ya. Tak heran bila Vash menjadi karakter anime jago tembak.

Spike Spiegel – Cowboy Bebop

Source: The Cinemoptimist

Spike merupakan seorang pemburu hadiah yang menggunakan kapal bernama Bebop untuk berpetualang ke ruang angkasa. Ia banyak mencari buronan dan kemudian menghasilkan hadiah dari kesuksesannya. Dengan statusnya sebagai seorang pemburu hadiah yang ulung, ia dibekali dengan kemampuan yang luar biasa terutama dalam hal tembak menembak.

Yang lebih gilanya, Spike merupakan seseorang yang memiliki adrenalin tinggi karena di situasi yang fatal sekalipun ia tak merasakan kepanikan. Benar-benar gila bukan? Mentalitas yang kuat ini menjadi bekal bagi Spike mengarungi ruang angkasa. Jericho 941 menjadi senjata andalannya dalam memburu lawan.

Dengan mental dan kemampuannya, Spike sangat layak menjadi karakter anime jago tembak yang disegani.

Death the Kid – Soul Eater

Death the Kid atau Kid merupakan seorang yang terkuat di dunia Soul Eater. Ia bahkan memiliki fakta bahwa ia adalah dewa sehingga kekuatannya sangat sulit ditandingi orang lain. Yang lebih gilanya, terkadang Kid merupakan seorang yang kerap melakukan kebaikan dan kejahatan.


CONTINUE READING BELOW


Alasannya adalah agar dunia ini seimbang. Sebagai salah satu karkater terkuat, Kid mampu menggunakan tembakan dengan sangat baik. Ia kebal terhadap racun dan mampu melakukan regenerasi dengan sangat cepat! Bukti kehebatannya dalam tembakan adalah ia memegang pistolnya terbalik dan menarik pelatuk menggunakan kelingkingnya.

Senjata andalannya bernama Demon Twin Gun yang merupakan senjata kembar M9.

Alucard – Hellsing Ultimate

penembak pistol paling mematikan

Casull dan Jackal merupakan senjata yang paling diandalkan oleh Alucard. Senjata ini memiliki karakteristik yang sangat berbeda karena Casull merupakan senjata semi otomatis sedangkan Jackal merupakan senjata custom otomatis. Dengan kemampuannya ini ia merupakan seorang pembunuh yang berbahaya.

Selain itu insting seorang Alucard juga benar-benar teruji. Kenapa? Ia adalah seorang vampir! Seperti vampir pada umumnya, ia memiliki kecepatan, kekuatan, telekinesis, dan regenerasi yang sangat luar biasa sehingga membuatnya menjadi mesin pembunuh efektif.

Meskipun berstatus sebagai protagonis, tapi Alucard merupakan seorang yang jahat lho.

Source: Deviantart

Brandon Heat merupakan seorang yang telah dibunuh secara sadis. Tapi kemudian ia mampu dibangkitkan kembali menjadi orang bernama Beyond the Grave. Misi utamanya sudah jelas yakni untuk menuntut balas pada orang yang telah membunuhnya.


CONTINUE READING BELOW


Ia masih memiliki sifat seperti ketika ia hidup. Bedanya adalah saat dihidupkan kembali ia menjadi seorang yang lebih tenang. Senjatanya adalah Magnum hitam besar bernama Cerebus. Meski tak memiliki kemampuan supranatural tapi kerusakan fisik akibat tembakannya patut diwaspadai.


Sepertinya itulah 10 karakter anime jago tembak yang harus diketahui. Ke-10 karakter ini memang benar-benar luar biasa dalam hal tembak menembak dan sudah terbukti bagaimana mereka memiliki kemampuan itu. Dari ke-10 karakter ini, mana yang menurut kalian paling mantap? Langsug tulis saja di kolom komentar ya!




from WordPress https://ift.tt/2RNmswA