NaoBun Project Terima Pendanaan dari DNC, Siap Memperkuat Ekosistem Industri Kreatif Indonesia

Discovery Nusantara Capital (DNC) kembali menambah portfolionya tahun ini. Kali ini, investor yang memiliki fokus untuk mengembangkan industri kreatif ini memberikan pendanaan tahap awal kepada NaoBun Project, sebuah agensi manajemen kekayaan intelektual.

NaoBun Project sendiri adalah sebuah perusahaan yang didirikan oleh Bonni Rambatan dan Naomi Saddhadhika pada Mei 2016. Perusahaan ini memiliki misi menyebarkan pesan positif, seperti keberagaman, toleransi, dan kesetaraan gender lewat produk budaya populer. Saat ini, NaoBun Project mengelola hampir empat puluh kekayaan intelektual dan mewakili lebih dari dua puluh kreator di seluruh Indonesia maupun mancanegara.

NaoBun Project memiliki visi bisnis sekaligus misi sosial yang sangat kuat,” ungkap Irene Umar, Managing Director dari DNC. “Kami berharap bahwa dengan investasi ini, kami bukan hanya memperkuat ekosistem industri kreatif Indonesia, namun juga membantu menyebarluaskan pesan positif kepada masyarakat, khususnya generasi muda, lewat komik, film, musik, video game, dan berbagai media lainnya,” ungkapnya.

Sejak awal, NaoBun Project menggandeng kreator yang memiliki misi serupa, seperti Kathrinna Rakhmavika yang mengajarkan keragaman budaya Indonesia kepada anak-anak lewat serial komik Mera Puti Emas dan Jasmine Surkatty yang memperkenalkan konsep astrofisika kepada masyarakat awam lewat komik komedi Astrocecep.

naobun project

Selain itu, NaoBun Project juga menerbitkan judul-judul orisinil yang memiliki semangat yang sama, contohnya Sofia: Fashion Investigations, webtoon karya Bonni Rambatan dan Aisah P.L. yang menyampaikan pesan tentang sustainable fashion. Dalam merilis karya-karya tersebut, NaoBun Project bekerja sama dengan penerbit dan platform terkemuka, seperti Elex Media Komputindo dan M&C dari Kompas Gramedia serta LINE Webtoon dari Naver.

Sebagai pengelola kekayaan intelektual, NaoBun Project turut berkontribusi memperkuat ekosistem industri kreatif Indonesia. Sebab, masih banyak pelaku industri kreatif yang melupakan aspek-aspek pengelolaan kekayaan intelektual seperti perlindungan hukum dan perencanaan produk turunan. Padahal, kedua hal tersebut memastikan terpenuhinya seluruh hak kreator dan dapat memelihara daya tarik karya di tengah pasar yang terus berubah.

Dengan pendanaan dari DNC, NaoBun Project akan segera menjalin kerja sama dengan lebih banyak kreator, mengakuisisi kekayaan intelektual baru, mengembangkan lini produk turunan dari karya yang mereka kelola, serta mengeksplorasi berbagai media kreatif lainnya seperti video game dan VR (virtual reality). NaoBun Project juga akan memperluas jaringan kerja samanya di bidang pendidikan dengan sekolah-sekolah di seluruh Indonesia.


CONTINUE READING BELOW


“Kami akan membuktikan bahwa misi sosial tidak membuat karya yang kami kelola memiliki daya tarik terbatas,” kata Bonni Rambatan, co-founder sekaligus CEO NaoBun Project. “Justru sebaliknya; dalam situasi sosial saat ini, kami percaya bahwa pesan positif yang kami sampaikan sedang amat dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

Sebelum NaoBun Project, DNC sudah memberikan beberapa pendanaan kepada beberapa perusahaan game di Indonesia, mulai dari Toge Productions, Arsanesia, Semisoft hingga Duniaku.net tahun 2017 lalu.

Selamat untuk NaoBun Project!




from WordPress https://ift.tt/2Ev0iwr